Tuesday, October 14, 2008

Test Mantoux

Bila anak anda kurus, berat badan tidak naik-naik, sering sakit, dokter anda mungkin pernah menyarankan untuk dilakukan tes mantoux. Apa sih tes mantoux itu?

Tes mantoux itu tes untuk mendeteksi/mengetahui adanya infeksi kuman Tuberkulosis (TBC). Tes ini sudah lama dikenal, tetapi hingga saat inimasih mempunyai nilai diagnostic yang tinggi terutama pada anak dengan sensitivitas dan spesifisitas di atas 90 %.

Tes mantoux dilakukan dengan cara menyuntikkan tuberkulin ( suatu komponen protein kuman TBC yang mempunyai sifat antigenic yang kuat) ke dalam lapisan kulit lengan bawah seseorang. Pembacaan dilakukan 48-72 jam setelah penyuntikkan. Makanya disebut juga dengan tes tuberkulin.

Protein tadi (tuberkulin) bila disuntikkan ke dalam lapisan kulit seseorang yang telah terinfeksi TBC akan menimbulkan reaksi di kulit tersebut berupa bentol kemerahan (indurasi) setelah 48-72 jam kemudian.

Yang diukur adalah diameter bentol (indurasi) bukan kemerahan yang terjadi setelah penyuntikkan. Apabila diameter indurasi 0-4 mm dinyatakan negatif. Bila diameter 5-9 dinyatakan positif meragukan, karena dapat disebabkan oleh infeksi kuman M.atipik atau karena anak pernah diimunisasi BCG.

Untuk hasil yang meragukan ini,jika perlu diulang. Untuk menghindari efek dari penyuntikan sebelumnya (efek booster), ulangan dilakukan 2 minggu kemudian.

Diameter indurasi ≥ 15 mm dinyatakan postif tanpa melihat status BCG pasien. Pada anak balita yang telah mendapat BCG, diameter indurasi 10-15 mm masih mungkin diseabkan oleh BCGnya selain oleh infeksi kuman TBC. Sedangkan bila ukuran indurasi ≥ 15 mm hasil positif ini lebih mungkin karena infeksi kuman TBC dibandingkan karena akibat imunisasi BCGnya.

Pengaruh BCG terhadap reaksi positif tuberkulin paling lambat berlangsung hingga 5 tahun setelah penyuntikan. Jadi bila membaca hasil tes mantoux pada anak-anak di atas usia 5 tahun faktor BCG dapat diabaikan.

Tes mantoux positif dapat dijumpai pada 3 keadaan sebagai berikut :

1. Infeksi TBC alamiah
1. Infeksi TBC tanpa sakit
2. Infeksi TBC dan sakit TBC
3. Pasca terapi TBC
2. Imunisasi BCG
3. Infeksi mikobakterium atipik/M.leprae

Sedangkan hasil tes mantoux negative bisa muncul pada keadaan sebagai berikut :

1. Tidak ada infeksi TBC
2. Dalam masa inkubasi infeksi TBC ( maksudnya kuman sudah masuk tapi belum timbul gejala dan belum terbentuk kompleks primer).
3. Anergi

Anergi itu keadaan dimana tubuh tidak dapat memberikan reaksi terhadap suntikan tuberkulin karena gangguan sistem imun orang tersebut walaupun sebenarnya sudah terinfeksi kuman TBC. Keadaan yang dapat menimbulkan anergi misalnya gizi buruk, keganasan, penggunaan steroid jangka panjang, obat kanker, penyakit campak, pertusis, cacar air, influenza, TBC berat, serta pemberian vaksinasi dengan vaksin virus hidup.


7 comments:

  1. Jika tidak ada reaksi apa2 setelah disuntik (tidak bentol), brarti artinya apa?

    ReplyDelete
  2. Kalo tidak bentol, artinya Negatif tidak ada Virus TB

    ReplyDelete
  3. Kalo udh pernah tes mantoux terus tes lagi ap ditambah dosis suntikan mantouxnya

    ReplyDelete
  4. Siang.. anak saya sudah suntik mantoux tapi tidak ada bentol memerah, berarti apa ya ? Cuma hanya ada bekas jarum suntik saja

    ReplyDelete
  5. Kalau hasilnya 14 mm pada anak kecil (11 bln )apa positi?

    ReplyDelete
  6. Rekasi tes mantoux itu sendiri detailnya gimna kak? P bisa terass gatal?

    ReplyDelete